Pengurus DPD Kab Lombok Timur dan DPC FOPPSI Kecamatan se Kabupaten Lombok Timur menggelar audiensi dengan Kepala Dinas Dikbud Kab. Lombok Timur pada hari Jumat 23 Desember 2022 bertempat di Aula Handayani Dinas Dikbud Lotim.
Agenda audiensi ini bertujuan untuk mengetahui secara pasti kejelasan status dan pengakuan atas kinerja sebagai abdi pemerintah sehingga apa dan bagaimana gambaran peluang kedepannya nasip mereka ini jika dilihat dari sisi regulasi dan kebijakan dari dinas dan pemda.
DPD FOPPSI Lotim sebagai inisiator kegiatan ini menganggap penting untuk melakukan audiensi ini guna mendapatkan informasi secara jelas dan tindakan apa yang akan diambil dalam memperjuangkan anggota sesuai kapasitas dan tupoksi sebagai Pengurus.
Sebagai organisasi profesi tempat berhimpunnya operator sekolah tentu berharap kebijakan dapat berpihak kepada operator sekolah yang selama ini termarginalkan secara regulasi. Padahal peran operator sekolah dari sisi penggunaan sistem data yang berbasis teknologi digital vital pada satuan pendidikan.
sebagai organisisasi profesi tentu hajat besarnya memperjuangkan profesi orang2 atau anggota yang ada didalamnya dalam hal ini.. profesi operator sekolah/tendik, agar dapat terakomudir menjadi asn sehingga masa depan dan kesejahteraan mereka lebih terjamin.
Kenapa profesi operator/tendik ini penting pengurus DPD FOPPSI LOTIM sampaikan dan perjuangkan karna tak ada satupun yg pernah kt dengar terkait dengan kejelasan status operator/tendik yang akan diangkat jadi ASN hal inilah yang melatar belakangi terselenggaranya audiensi ini.
Dalam kegiatan tersebut kepala dinas Dikbud Lombok Timur menjelaskan bahwa salah satu jabatan yang korelasinya sesuai dengan tugas tugas operator/tenaga administrasi dan analisis perkantoran adalah pranata komputer itupun harus menyesuaikan dengan kualifikasi, oleh karena itu Dinas Dikbud menawarkan alih status guna mengakomudir operator yang kualifikasi pendidikannya sesuai dengan regulasi yang ada di Menpan RB.
Okelah dari sisi regulasi rekan rekan pengurus operator yang tergabung dalam foppsi lotim memahami pentingnya regulasi namun dalam kami pengurus FOPPSI Lotim juga menggap pentingnya memperjuangkan profesi agar mendapatkan prioritas perhatian dari pemerintah pusat maupun daerah. Didaerah Kab. Lombok Timur kami berharap adanya penghargaan berupa pemberian insentif kepada operator sekolah sebagai tambahan penghasilan yang selama ini di SKkan sebagai tenaga pendukung kegiatan/pengolah data.
Sebagai tindak lanjut Kepala Dinas langsung menggelar rapat koordinasi dengan bidang perencanaan Dinas Dikbud guna menindak lanjuti hasil diskusi terkait usulan insentif operator di tahun 2023. Pengurus DPD FOPPSI Lombok Timur akan mengawal terus keputusan rapat hari ini hingga benar benar terealisasi tahun ini.
0 Comments
Bagai mana menurut anda informasi yang disajikan oleh penulis kepada anda ?