PENGUMUMAN INFO PRE TES 2017, SIM.PKB 2017

Kepada Guru se-Indonesia yth,
Kami informasikan bahwa pelaksanaan Pre-Tes akan dilaksanakan pada bulan Agustus 2017. Adapun syarat dan ketentuan calon peserta Pre-Tes adalah sebagai berikut:

Berlaku bagi para Guru yang telah melaksanakan VerVal Satminkal dan Mapel di SIMPKB hingga permanen (disetujui admin dinas) dan berstatus “Wajib Pre-Tes” sebelum 1 Agustus 2017.
Bagi para Guru yang melakukan VerVal Satminkal/Mapel setelah 31 Juli 2017 tidak disertakan sebagai calon peserta Pre-Tes periode Agustus 2017.

Informasi jadwal dan lokasi pelaksanaan Pre-Tes akan diumumkan lebih lanjut selama bulan Agustus 2017 oleh Dinas Pendidikan Kab/Kota dan Propinsi sesuai wilayah kerja masing-masing.


Porgram Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) saat ini sering didengar didunia pendidikan khususnya, Kegiatan  PKB karena kehadirannya memang telah dinanti-nantisejak berakhirnya Program Guru Pembelajar (GP). Oleh Karenanya, perlu bagi seluruh PTK untuk mengenal dan memahami perihal penting terkait hal tersebut dalam Buku Saku SIM PKB Guru yang merangkum pertanyaan dan jawaban serta informasi penting tentang Pengembangan KeprofesianBerkelanjutan ini.Buku Saku SIM PKB Guru
Apakah PKB?
Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan merupakan program yang dikembangkandengan tujuan meningkatkan kompetensi guru, khususnya untuk mengembangkan keterampilaninstruksional dan pengetahuan terhadap konten pembelajaran yang diampu.
Siapa Peserta Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan?
Guru yang dapat mengikuti program ini adalah:

  1. Profil hasil UKG-nya menunjukkan terdapat 3 s.d 10 kelompok kompetensi dengan nilaidi bawah KCM (65). Apabila guru belum atau telah melakukan UKG namun denganmata pelajaran/paket keahlian/jenjang yang tidak sesuai, maka guru tersebut diwajibkanmengikuti tes awal menggunakan sistem UKG.
  2. Terdaftar dalam Komunitas GTK.
  3. Berada di wilayah yang tersedia akses/jaringan internet (khusus peserta moda daring ataudaring kombinasi).
  4. Bersedia melaksanakan pembelajaran dengan kemauan / komitmen tinggi untukmenyelesaikan setidaknya 2 KK dengan nilai paling rendah dan atau 2 modul prioritasyang ditentukan oleh penyelenggara pada kurun waktu 1 tahun.

Apa itu SIM Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan?
SIM PKB adalah Sistem Informasi Manajemen yg digunakan pada Program PengembanganKeprofesian Berkelanjutan. Program ini merupakan alat penghasil informasi guna mengeloladata dan sebagai pusat pengaturan layanan bagi Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan.
Bagaimana Cara Memperoleh Akun?
Sudah UKG 2015
 Penerbitan akun dapat dilakukan dengan melakukan Registrasi Akun di SIM PKB.

CEK CALON PESERTA UKG : seluruh indonesia
 1. Klik Untuk Melihat Nomor UKG Anda
2. Klik Untuk Registrasi Akun SIM.PKB Anda

Post a Comment

0 Comments